Jakarta, Mevin.ID – Momen Iduladha identik dengan santapan berbahan dasar daging kurban, seperti sapi dan kambing. Namun, banyak yang bertanya-tanya: mana yang lebih sehat, terutama bagi penderita kolesterol atau hipertensi?
Menurut Dr. Samuel Oetoro, Dokter Gizi Klinik MRCCC Siloam Hospitals, kedua jenis daging ini termasuk dalam daging merah yang sama-sama mengandung zat besi dan protein tinggi. Namun, ia menegaskan, daging kambing cenderung lebih sehat dibanding daging sapi.
“Daging sapi memiliki kolesterol, lemak, dan kalori lebih tinggi dibanding kambing,” ujar Samuel, dikutip dari Kompas.com.
ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT
Perbandingan Nutrisi (Per 100 gram):
Kandungan | Daging Kambing | Daging Sapi |
---|---|---|
Kolesterol | 75 mg | 90 mg |
Kalori (per 85 g) | 122 kalori | 179 kalori |
Lemak (per 85 g) | 2,6 gram | 7,9 gram |
Zat Besi | 3,37 mg | 2,24 mg |
Protein | 16,6 gram | 18,8 gram |
Karbohidrat | 0 gram | 0 gram |
Vitamin A | 0 SI | 30 SI |
Vitamin B1 | 0,09 mg | 0,08 mg |
Imbauan Konsumsi Sehat
Batas maksimal konsumsi kolesterol harian adalah 300 mg, atau 200 mg bagi yang sudah berisiko. Oleh karena itu, penting untuk membatasi porsi, apapun jenis dagingnya. Terlalu banyak konsumsi kolesterol dan lemak dapat memicu penyakit seperti jantung, stroke, hipertensi, dan obesitas.
Tips Sehat Konsumsi Daging Kurban:
- Pilih cara memasak sehat seperti direbus atau dipanggang tanpa santan.
- Imbangi dengan sayur dan buah tinggi serat.
- Hindari mengonsumsi jeroan secara berlebihan. ***